Whatsapp

Penawaran Spesial untuk Pasir Silika Sandblasting! 0812 2165 4304

Apa Itu Abrasive Blasting / Sandblasting?

contoh sandblasting
Abrasive blasting adalah operasi penyemburan arus material abrasif terhadap permukaan dengan tekanan yang sangat tinggi untuk menghaluskan permukaan kasar, membentuk permukaan, atau menghilangkan kontaminan/lapisan permukaan. 

Fluida bertekanan, biasanya udara yang dikompres, atau roda sentrifugal digunakan untuk menyemburkan material / media. Jika menggunakan material pasir, maka disebut sandblasting

Aplikasi sandblasting bisa digunakan pula untuk membentuk tanda 3 dimensi. 

Tipe tanda ini diakui sebagai lebih bernilai dibandingkan dengan tanda datar. Untuk tanda dari kayu, penggunaan sandblasting memungkinkan bulir kayu terlihat dan cincin tumbuh kayu naik, menambah nilai estetik dengan memberikan penampilan ukir tradisional.

Sandblasting dapat dilakukan pada kaca akrilik sebagai bagian dari desain interior.

Sandblasting dapat diaplikasikan untuk me-refurbish gedung atau membentuk suatu karya seni (kaca ukir). Tentu, harus menggunakan masking yang modern agar menghasilkan hasil yang akurat.

Teknik sandblasting dilakukan untuk membersihkan segala pekerjaan bata, batu, dan semen. Sandblasting digunakan untuk pembersihan industri dan struktur komersil pula, tapi jarang dilakukan untuk membersihkan material non-logam.

Apa Saja Material untuk Abrasive Blasting?

Blasting menggunakan material abrasif, diantaranya adalah:
  • Pasir silika
  • Pasir Garnet
  • Copper slag
  • Baking soda
  • Remukan kaca
  • Dry ice
  • Air
Diantara semua jenis blasting, tentu yang memiliki daya paling kuat sebagai material abrasif adalah pasir, khususnya pasir silika. 

Pasir silika memiliki karakteristik sebagai berikut:
Rumus: SiO2
Nama IUPAC: Silicon dioxide
Titik lebur: 2.912oF (1.600oC)
Titik didih: 4.046oF (2.230oC)
Kepadatan: 2,65 g/cm3
Massa molar: 60,08 g/mol

Bagaimana Cara Melakukan Sandblasting

Sandblasting dilakukan dengan memasukkan pasir ke dalam tangki pompa jet untuk menyemburkan pasir silika ke permukaan dengan nama mesinnya adalah sandblaster. 

Tipikal tekanan semburnya adalah antara 0.5-0.8Mpa atau hingga hampir 8 kali tekanan normal atmosfer.

Orang yang melakukan sandblaster haruslah memperhatikan betul mengenai pakaiannya. 

Di atas adalah dua contoh, yang pertama adalah yang tidak mengenakan pakaian protektif, sementara yang kedua mengenakan. 

Padahal pakaian yang protektif ini sesuatu yang vital, pantulan pasir atau bahkan apabila tidak sengaja terpeleset, semburan pasir tersebut bisa melukai tubuh dirinya sendiri.

Berikut adalah video contoh melakukan sandblasting yang baik.

Pasir Silika untuk Kebutuhan Sandblasting Anda

Untuk informasi dan pemesanan hubungi:
022 723 8019 ( call- fax)
0812 2165 4304

Kantor Pusat Bandung:
Jalan Mande Raya No. 26, RT/RW 01/02 Cikadut-Cicaheum, Bandung 40194

Kantor Cabang Jakarta:
Jalan Kemanggisan Pulo 1, No. 6, RT/RW 01/08, Kelurahan Pal Merah, Kecamatan Pal Merah, Jakarta Barat, 11480

Kantor Cabang Jakarta 2:
Jalan Tanah Merdeka No. 80B, RT.13/RW.5 Rambutan, Ciracas, Jakarta Timur 13830
advertise
advertise
advertise
advertise